You are currently viewing Air Case, Powerbank iPhone Tertipis Dunia Berukuran Hanya 3,8 Milimeter
Air Case (kredit: Air Case)

Powerbank saat ini menjadi pendamping wajib bagi pemilik smartphone. Namun keberadaan powerbank pun terkesan kurang ringkas, terlebih ukurannya cukup tebal yang membutuhkan ruang ekstra. Namun sebuah powerbank sekaligus casing smartphone bernama Air Case menawarkan hal yang berbeda. Powerbank ini mempunyai ukuran super tipis, hanya 3,8 milimeter dan bisa langsung menempel pada iPhone.

Air Case (kredit: Air Case)
Air Case (kredit: Air Case)

Air Case ini merupakan sebuah powerbank yang secara khusus didesain untuk iPhone. Powerbank ini pun diklaim sebagai powerbank tertipis dunia. Terlebih powerbank ini juga mempunyai kapasitas baterai yang mencukupi, yakni sebesar 2400 mAh. Bobotnya juga tidak terlalu berat, yakni mencapai 69 gram. Casing sekaligus powerbank ini tersedia baik untuk iPhone 6, 6 Plus, 6S serta 6S Plus.

Menariknya lagi, powerbank sekaligus casing iPhone ini dijual dengan harga yang cukup murah, terutama jika dibandingkan dengan produk serupa. Air Case ini ditawarkan dengan banderol sebesar 40 USD atau setara 500 ribuan. Harga ini lebih murah jika dibandingkan dengan powerbank tipis lain seperti ThinCharge yang dijual dengan banderol 130 USD di Amazon.

Air Case (kredit: Air Case)
Air Case (kredit: Air Case)

Leo Li, desainer dari Air Case seperti dikutip dari Digital Trends mengungkapkan kalau harga murah tersebut terjadi karena mereka masih belum mengeluarkan dana operasional lain seperti biaya distribusi, marketing dan lain-lain. Untuk saat ini, Air Case ini pun dalam tahap pengumpulan dana melalui situs crowdfunding Indiegogo. Dan setelah dana yang terkumpul sudah mencukupi, kemungkinan besar harga jual dari powerbank tipis ini bakal meningkat.

(BHK)

Imam Baihaki

Penulis lepas di BTekno sekaligus pemilik dua handphone Nokia yang suka jalan-jalan.

Leave a Reply