HTC HD2 bisa dibilang merupakan smartphone yang sangat fenomenal. Smartphone yang diluncurkan dengan sistem operasi Windows Mobile 6.5 di tahun 2009 sukses menjalankan beberapa sistem operasi. Di antaranya adalah Windows RT, Windows Phone 8, Windows Phone 7.5, Android Froyo dan Jelly Bean, serta Firefox OS.
Dan kini, terdapat developer yang nampaknya berusaha untuk mengetahui kemampuan lebih lanjut smartphone ini. Kali ini giliran ROM custom dengan OS Android KitKat 4.4 yang dicoba pada HTC HD2. Hasilnya memang tidak sempurna terdapat beberapa masalah yang dijumpai, di antaranya adalah konektivitas WiFi, slot MicroSD serta konektivitas data.
Smartphone ini sendiri tak didesain oleh HTC untuk menjalankan sistem operasi Android. Smartphone ini hadir dengan prosesor Qualcomm Scorpion single core dengan kecepatan 1GHz dan RAM sebesar 576MB. Di zamannya, smartphone ini juga tergolong memiliki layar raksasa 4.3 inci, di mana kebanyakan smartphone saat ini hadir dengan layar 3.2 inci dan 3.5 inci.
via Phonearena