Umumnya, manusia menggunakan alas kaki berupa sepatu atau sandal, namun apa pendapat Anda mengenai produk crowdfounding yang disebut Nakefit berikut? Itu adalah bantalan perekat elastis hypoallergenic yang menempel di telapak kaki Anda, dimana fungsinya untuk memberikan perlindungan bagi mereka yang tidak suka memakai sepatu atau lupa membawa sandal jepit.
Pembuat Nakefit yang berbasis di Italia ini mengatakan jika alas kaki tersebut akan memberikan perlindungan terhadap benda panas seperti pasir pantai, atau permukaan kasar, seperti paving dan batu kerikil. Alas kaki unik tersebut juga tampaknya memiliki daya tempel yang sangat kuat, dimana itu dibuktikan ketika anak-anak berlarian di sekitar kolam pada video produk tersebut.
Rincian dari bahan yang digunakan belum diketahui secara pasti, namun yang jelas mereka mengatakan jika produksi alas kaki tersebut “tanpa merugikan orang, hewan atau lingkungan.” Nakefit juga tahan air, jadi akan tetap menempel di kaki Anda meski menginjak cairan. Namun belum diketahui apakah alas kaki tersebut akan meninggalkan rasa lengket saat menginjak cairan seperti jus atau saus.
Namun yang jelas, produk ini memiliki pasar yang cukup luas. Bayangkan, pasti para peselancar akan menyukai produk ini karena mereka tetap bisa bertelanjang kaki tanpa was-was alas kaki mereka menginjak sesuatu di pantai, seperti batu karang yang tajam atau benda lainnya.
Saat masa kampanye, Nakefit dibanderol seharga € 30 atau setara dengan Rp 445 ribuan, dimana satu set berisi 10 pasang dan tersedia dalam tiga pilihan warna. Jika kampanye produk ini dapat mencapai goal, jadwal pengiriman unit akan dimulai pada bulan Juli mendatang. Jika Anda berminat, Anda dapat mendukung kampanye Nakefit di situs Kickstarter.