You are currently viewing Diduga Bocoran Foto Nokia 3 (2018) Telah Beredar, Ungkap Desain Baru

Selain Nokia X6, HMD global dikabarkan masih memiliki beberapa smartphone yang akan diluncurkan dalam waktu dekat. Perusahaan asal Finlandia ini dikabarkan akan menggelar sebuah acara peluncuran di Rusia pada tanggal 29 Mei mendatang. Menurut rumor yang beredar, perusahaan akan merilis edisi 2018 dari Nokia 2, Nokia 3, dan Nokia 5. Nah, baru-baru ini bocoran foto diduga Nokia 3 (2018) telah beredar.

(kredit: nokialatest)

Jika bocoran kali ini benar, maka Nokia 3 (2018) akan hadir dengan desain yang berbeda dari Nokia 3 original. Gambar yang bocor menunjukkan bahwa ponsel Nokia misterius tersebut memiliki cangkang belakang yang terbuat dari bahan plastik keras seperti smartphone Lumia terdahulu yang dikenal bagus.

Sementara panel belakang Nokia 5 original lebih bulat dan melengkung ke arah tepi dan untuk Nokia 3 original memiliki panel belakang persegi panjang. Oleh karena itu, tampak bahwa cangkang belakang dalam gambar yang baru saja bocor dapat menjadi milik Nokia 3 edisi 2018.

Perubahan yang dapat dilihat pada panel belakang Nokia 3 (2018) adalah dimasukkannya modul kamera yang memanjang seperti smartphone Nokia terbaru. Di bawah modul kamera ada lubang yang bisa menjadi sensor pemindai sidik jari, dimana Nokia 3 original tidak memiliki fitur ini.

Dengan munculnya pemindai sidik jari yang dipasang di belakang pada Nokia 3 (2018), hal ini bisa menunjukkan bahwa smartphone tersebut bisa datang dengan layar yang mendukung aspek rasio tinggi seperti Nokia X6 yang baru saja diluncurkan perusahaan dengan display berponi.

Selain logo perusahaan, panel belakang yang diduga milik Nokia 3 (2018) ini menampilkan branding dari Android One yang mengarah ke bawah. Ini menunjukkan bahwa ponsel ini juga dapat menjadi bagian dari inisiatif Android One dari Google, yang dijanjikan pembaruan perangkat lunak secara berkala. Sayangnya, untuk saat ini belum ada informasi mengenai spesifikasi yang akan diusung smartphone tersebut.

Reza Hendrawan

Penulis artikel junior yang memulai karir sebagai penulis di Berita Teknologi. Pengguna Android yang lebih suka membahas tentang perangkat mobile, aplikasi mobile, game dan gadget terbaru tentunya. Salam Tekno!

Leave a Reply