Tren dual-sim yang merambah pasaran India akhir-akhir ini, tampak diapresiasi oleh Gionee Mobile dengan kembali menghadirkan salah satu produk phablet dual-sim andalan terbaru lainnya yang dikenal sebagai Gionee GPad G3.
Dengan konsep dual-sim GSM yang diusungnya, phablet Gionee GPad G3 ini hadir dengan panel layar sentuh 5.5 inci yang mendukung resolusi 854×480 piksel. Sedangkan di sisi pengedor performa utamanya, phablet berbasis Android 4.2.1 Jelly Bean ini praktis mengandalkan kekuatan processor Quad-Core MediaTek 1.2GHz dan RAM 512GB.
Selain tersedia penyimpanan internal 4GB yang mendukung ekspansi menggunakan kartu MicroSD, phablet Gionee terbaru ini juga telah didukung oleh kamera belakang 5MP dengan LED flash, kamera depan VGA (0.3MP), Wi-Fi, Bluetooth, GPS, FM, baterei berkapasitas 2250mAh.
Tersedia dalam balutan pilihan warna hitam dan putih, phablet Gionee GPad G3 ini ditawarkan seharga 9.999 INR atau setara 1,8 jutaan rupiah per unitnya.