You are currently viewing Kini Anda Bisa Mengirim Jenis File Apapun Via WhatsApp Versi Terbaru

WhatsApp saat ini menjadi layanan messenger terbesar di dunia, dengan jumlah pengguna aktif yang sangat tinggi. Sebagai layanan yang dimanfaatkan banyak pengguna untuk saling berkomunikasi, WhatsApp selalu menghadirkan update yang membawa fitur-fitur baru. Sebelumnya kami telah melaporkan bahwa WhatsApp akan memungkinkan Anda untuk mengirim file jenis apapun, dan kini akhirnya mereka telah menghadirkan fitur tersebut pada WhatsApp versi terbaru.

WhatsApp

Hadirnya fitur ini tentu sangat berguna bagi mereka yang menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi secara ekstensif, baik untuk bekerja, kuliah, atau sehari-hari. Update ini tersedia untuk dua platform, yakni iOS maupun Android. Sebelum update fitur baru ini hadir, WhatsApp hanya bisa mengirim beberapa jenis file seperti foto, video, suara, dan dokumen.

Meski bisa mengirim file jenis apapun, namun perlu di catat bahwa Anda memiliki batas ukuran file yang dapat dikirim. Ya, WhatsApp hanya memungkinkan Anda mengirim file kurang dari 100MB. Hal ini tentu masih wajar, mengingat jika tidak ada batasan ukuran, server mereka akan ‘jebol’ melayani traffic data yang begitu tinggi.

Di sisi lain, ada kabar baik lainnya, dimana WhatsApp sudah tidak lagi mengompresi foto yang Anda kirimkan. Dengan demikian, Anda tak perlu khawatir kualitas foto menurun ketika Anda berbagi koleksi album foto dengan teman Anda. Bagi Anda yang tidak sabar menikmati fitur tersebut, Anda dapat meng-update aplikasi WhatsApp melalui iTunes App Store dan Google Play.

BACA JUGA  Tak Mau Kalah Bersaing, BlackBerry Messenger (BBM) akan Dilengkapi dengan Stiker

Reza Hendrawan

Penulis artikel junior yang memulai karir sebagai penulis di Berita Teknologi. Pengguna Android yang lebih suka membahas tentang perangkat mobile, aplikasi mobile, game dan gadget terbaru tentunya. Salam Tekno!

Leave a Reply