Tahun 2018 sudah semakin dekat, dan di awal tahun 2018 kita bisa berharap jika beberapa raksasa smartphone meluncurkan smartphone flagship terbaru milik mereka. Salah satunya adalah LG yang diharapkan untuk merilis LG G7 pada kuartal pertama 2018. Bocoran baru mengenai smartphone tersebut baru-baru ini muncul lagi berkat sebuah paten.
Seperti yang dilaporkan GSM Arena, baru-baru ini telah ditemukan sebuah paten dari LG yang mengungkapkan rencana selanjutnya dari LG. Menurut laporan tersebut, LG dikatakan tengah mempersiapkan sistem pemindai iris mata tingkat lanjut yang kemugkinan bakal digunakan pada LG G7 yang merupakan flagship berikutnya. Dikatakan jika fitur tersebut tidak hanya untuk membuka kunci smartphone, namun juga bisa membantu pengguna melindungi informasi yang sensitif.
Cara kerja pemindai iris mata ini akan memeriksa karakteristik biometrik mata dan perangkat akan menyalakan layar dengan cahaya lebut dan gelap, karena iris berubah ukurannya, tergantung pada seberapa banyak cahaya yang masuk ke dalamnya. Kemudian sensor akan memeriksa apa yang Anda lihat dan jika Anda adalah pemilik perangkat, maka aplikasi sensitif akan tersedia untuk dibuka.
Pemindai iris mata saat ini biasanya bekerja dengan cahaya inframerah, namun LG telah mengembangkan kamera yang bisa beralih dari inframerah ke cahaya biasa. Tentu ini ini memungkinkan smartphone tidak memerlukan banyak sensor di bagian depan, yang pada akhirnya memungkinkan untuk memangkas bezel hingga menjadi lebih tipis lagi.