Pada awal bulan Agustus ini, LG Electronics kabarnya kembali bakal merilis printer foto mobile terbaru di Jepang yang salah satunya adalah Pocket Photo PD233P.
Dengan berukuran W72.4×D120.9×H24.0 dan bobot 212g (hampir sekuran smartphone), membuat printer ini dapat ditempatkan di dalam saku/tas Anda untuk dibawa-bawa kemana saja serta dapat digunakan untuk menghasilkan berbagai foto berkualitas yang Anda butuhkan melalui smartphone.
Untuk memulai menggunakannya, sebelumnya instal terlebih dahulu aplikasi khusus gratis bernama “Pocket Photo” ke perangkat mobile yang mendukung bluetooth. Dengan terinstalnya aplikasi tersebut, Anda dapat mengedit atau menghias berbagai foto kreasi Anda dengan fungsi pada aplikasi dan kemudian mencetaknya secara nirkabel selama 45 detik melalui bluetooth dengan menekan tombol “Print” pada layar perangkat.
Selain mendukung Bluetooth dan NFC, printer mobile pink ini juga menggunakan baterei lithium polymer 500mAh dengan waktu pengisian 1,5 jam dan kompatibel minimal dengan Android 2.2/iOS 5.1. Dan bahkan dengan dukungan teknologi cetak ZINM, printer ini tidak memerlukan kartrid tinta sama sekali untuk mencetak melainkan hanya menggunakan pocket Photo Paper (ZINK Photo Paper) sebagai kertas cetak khusus yang berisi kristal dan akan berubah tampilan warnanya jika terkena panas yang dikeluarkan print head.
Sedangkan perihal harga yang dibanderol di Jepang sendiri, per unit LG Pocket Photo PD233P ini kabarnya dipasarkan sekitar 1099 JPY (114 ribuan rupiah) hingga 1258 JPY (130 ribuan rupiah).