Mulai dari bulan Mei hingga sekarang, Nvidia telah merilis tiga kartu grafis terbaru untuk para gamer. Mulai dari GeForce GTX 1060, GTX 1070 dan GTX 1080, VGA card tersebut memang dipasarkan untuk gamer kelas mainstream hingga hardcore. Berbeda dengan rivalnya, AMD, yang merilis untuk kalangan entry level hingga kelas mainstream.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Nvidia pertama kali melepas GeForce GTX 1080 ke pasaran, kemudian tidak berselang lama GeForce GTX 1070 tiba di pasaran dan menyusul GeForce GTX 1060 yang belum lama ini dirilis.
Seperti yang kita tahu, pada saat pengumuman kehadiran GeForce GTX 1060, VGA card ini memiliki VRAM sebesar 6GB. Tapi ternyata ada varian berbeda pada VGA card Nvidia ini, yang mana diberitakan oleh VideoCardz, Senin (15/8/2016), dikatakan GeForce GTX 1060 memiliki varian VRAM sebesar 3GB. Hal ini berasal dari presentasi langsung oleh pihak Nvidia, pada sebuah acara yang belum lama ini terselenggara.

Pada slide presentasi tersebut, dituliskan Nvidia GeForce GTX 1060 3GB akan memiliki CUDA core yang lebih sedikit. Bila pada GeForce GTX 1060 dengan VRAM 6GB memiliki 1.280 CUDA core, pada GTX 1060 yang memiliki VRAM 3GB hanya dilngkapi dengan jumlah CUDA core yang selisih sedikit, yakni 1.152.
Untuk spesifikasi yang lain pada slide presentasi tersebut tidak nampak yang berbeda, yakni terdapat boost clock sebesar 1,7GHz. Asupan dayan yang dibutuhkan juga sama, yakni sebesar 120 Watt.

Untuk saat in sudah ada satu pihak ketiga yang memproduksi VGA card GeForce GTX 1060 dengan VRAM 3GB, yakni Gainward dengan jajaran GameSoul miliknya.