Berbagai perangkat elektronik yang didesain tahan banting tentunya sangat berguna bagi mereka yang bekerja di lingkungan outdoor. Tak heran perangkat jenis ini pun kini banyak ditemukan. Yang terbaru adalah sebuah HDD tahan banting dari Silicon Power bernama Armor A30.
Sesuai dengan namanya, Armor A30 ini hadir dengan kualitas standar militer. Dengan sertifikasi MIL-STD-810G, HDD ini pun mempunyai daya tahan paling tinggi terhadap benturan ataupun goncangan.
Untuk membuat HDD ini tahan terhadap bantingan, bagian dalamnya pun didesain sedemikian rupa sehingga mengurangi efek benturan. Desainnya dibuat menggunakan sistem suspensi hard drive internal yang mengamankan HDD ini dari kemungkinan adanya bad sector akibat benturan dan goncangan.
Sayangnya pihak Silicon Power belum mengungkapkan mengenai harga dari HDD tahan banting ini. Pun halnya terkait ketersediaan perangkat ini di pasaran.
via Softpedia