You are currently viewing Tablet Android  Asus Memo Pad 7 Terbaru Elegan dan Ringan dengan Prosesor Intel Quad Core

Asus memang semakin baik dalam mendesain produknya, dan kali ini tablet Android Asus MemoPad 7 ME572C memiliki desain keren dan premium menggunakan bahan 50% duralumin dan 24% fiberglass yang membuatnya menjadi ringan dengan berat hanya 269 gram dan ketebalan bodi hanya 8.3mm.

 

asus-memo-pad-7

Tablet ini memiliki layar 7 inci IPS beresolusi FULL HD dengan prosesor Intel Atom Z3560 Moorefield quad-core berkecepatan 1.83Ghz dengan GPU PowerVR G6430, RAM 2GB dan internal memory dalam 2 pilihan yaitu 16GB dan 32GB. Untuk suara, MemoPad 7 ini dilengkapi speaker stereo dengan SonicMaster sedangkan untuk fotografi, tablet ini memiliki kamera belakang 5MP dan kamera depan 2MP.

Sistem operasi MemoPad 7 ini menggunakan Android 4.4 dengan UI custom dari Asus bernama ZenUI. Harga Asus MemoPad 7 sekitar 260 USD atau 3 jutaan rupiah. Salah satu kelebihan tablet ini adalah baterainya yang mampu bertahan sampai 11 jam.

tablet-asus-memo-pad-7

Isak Rickyanto

Founder BeritaTeknologi.com yang menyukai teknologi terutama ponsel, komputer dan dunia tulis menulis. Hobi membaca dan main game (sayang ga ada waktu ngegame sekarang) serta kuliner

Leave a Reply