You are currently viewing Wow, Komputer Mac Jadul Ini Disulap Jadi Pot Tanaman yang Keren

Siapa bilang barang bekas atau barang yang sudah jadul tidak bisa dimanfaatkan menjadi barang berguna, karena jika diberi sentuhan kreatif maka barang jadul bisa menjadi barang yang memiliki nilai seni. Bahkan perangkat komputer jadul jika bisa diberi sentuhan seni hingga menjadi barang yang menarik untuk dipandang.

plant_your_mac_carnivor_monsieur_plant_2016_5

Seniman bernama Christophe Guinet telah dikenal berkat hasil seninya yang sangat menarik. Seniman tersebut selama ini sering mengubah benda-benda di sekitar kita menjadi media tanam atau pot yang menarik. baru-baru ini Gunet telah mengambil judul seni baru bernama “Plant Your Mac!”, dimana tujuan proyek seni ini mengubah komputer keluaran Apple menjadi objek untuk dijadikan pot tanaman.

plant_you_mac_macbonzai_monsieur_plant_2016_1_ok_carre

plant_your_mac_imacwallplant_monsieur_plant_2016_2

Hasilnya, komputer Mac usang berhasil disulap Guinet menjadi pot yang unik. Komputer Macintosh Classic berhasil ia sulap menjadi media tanam yang menarik, lengkap dengan aksesoris komputer seperti mouse. Selain itu, perangkat iMac G3 juga bershasil disulap menjadi pot yang lucu bagi terrarium. Sementara Maccactus ditanami timbuhan kaktus dengan port dari Power Macintosh yang menjadikannya terlihat unik.

plant_you_mac_macustus_monsieur_plant_2016_21

plant_your_mac_macpyrus_monsieur_plant_2016_4_ok_instagram

plant_you_mac_macfire_monsieur_plant_2016_3_instagram

Selain perangkat PC, Guinet juga berhasil mengubah Powerbook lawas sebagai media tanam untuk tanaman vertikal. Tak cukup itu saja, Guinet masih memiliki sejumlah koleksi lainnya yang tak kalah menarik. Bagi Anda yang penasaran dengan hasil karya Guinet lainnya dalam mengubah benda-benda menjadi pot, Anda bisa mengunjungi link berikut.

BACA JUGA  PC Mini dari Stealth Terbaru LittlePC PC LPC-670

Reza Hendrawan

Penulis artikel junior yang memulai karir sebagai penulis di Berita Teknologi. Pengguna Android yang lebih suka membahas tentang perangkat mobile, aplikasi mobile, game dan gadget terbaru tentunya. Salam Tekno!

Leave a Reply